Dapur Cantik

Koleksi Resep Kue Sagu Kelapa

kue sagu kelapa dapur cantik

Rekomendasi :
Kangen banget ingin buat kue ini lagi. Rasa kenyal, manis dan kelapanya membuat ketagihan. Termasuk ke dalam kategori jajan pasar tapi kami tidak menemukannya di kota Bandung ini. Bentuknya seperti cup cake hanya tidak menggunakan tepung apapun (aneh ya? :D). Daya perekatnya berasal dari butiran sagu yang kecil-kecil itu. Dan juga sagu ini memang jarang yang menjualnya, mungkin karena itu tidak terlalu populer. Tapi buat yang doyan kudapan manis, resep ini layak untuk dicoba. Buat alternatif jualan juga bisa. Silahkan!

Bahan Resep Kue Sagu Kelapa

  • 2 ons sagu bulat
  • 1/2 butir kelapa, diparut halus
  • 2 ons gula pasir

Cara Membuat Kue Sagu Kelapa

  1. Sagu bulat direndam dalam air hingga mengembang. Lalu tiriskan dan taruh di dalam mangkuk bersih.
  2. Masukkan kelapa parut dan gula pasir, aduk hingga benar-benar tercampur rata.
  3. Panaskan dahulu tempat kukusannya.
  4. Siapkan mangkuk cetakan kue yang kecil-kecil (kami menyebutnya dengan cup). Isilah adonan tadi ke dalam cup.
  5. Tata di dalam tempat kukusan cup-cup tadi, tutup dan kukuslah hingga kue terlihat berwarna bening, kurang lebih selama 25 menit.
  6. Angkat dan biarkan hingga dingin, baru dikeluarkan dari cup-nya.
  7. Sajikan bersama keluarga.

Tips :
- Saat pengisian adonan ke dalam cup, sebaiknya jumlah cup yang digunakan untuk kukusan pertama gunakan setengahnya saja dari seluruh jumlah cup yang Anda punya. Ini dimaksudkan agar waktu Anda tidak terbuang percuma ketika harus menunggu sampai dingin agar cup bisa digunakan lagi untuk kukusan berikutnya.
- Adonan jika tidak ingin dimasak saat itu juga, bisa disimpan dulu di dalam kulkas dalam wadah tertutup.

Pesan : Selamat Menikmati...(untuk 16 buah)

Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)