Rekomendasi :
Schotel adalah jenis masakan yang dipanggang. Terkadang kita melihat masakannya didasari dengan kertas aluminium foil. Bahan utamanya pun beraneka ragam. Dapur Cantik menyajikan schotel kumplit isinya dengan dibumbui lada hitam. Aroma dan rasanya menjadi lain, ditambah dengan aroma pala, hmm...wangi. Sangat cocok disajikan sebagai hidangan di waktu senggang bersama keluarga. Silahkan dicoba!
Tips :
- Sajikan bersama saus sambal favorit keluarga
- Loyang panggang-nya jika ingin praktis, sekarang sudah ada di supermarket loyang siap pakai yang sudah dibungkus dengan kertas aluminium foil.
Pesan : Selamat Menikmati...
Schotel adalah jenis masakan yang dipanggang. Terkadang kita melihat masakannya didasari dengan kertas aluminium foil. Bahan utamanya pun beraneka ragam. Dapur Cantik menyajikan schotel kumplit isinya dengan dibumbui lada hitam. Aroma dan rasanya menjadi lain, ditambah dengan aroma pala, hmm...wangi. Sangat cocok disajikan sebagai hidangan di waktu senggang bersama keluarga. Silahkan dicoba!
Bahan Resep Schotel Mie Lada hitam
- 2 bungkus mie instan tanpa bumbu
- 75 gram makaroni bentuk apa saja
- 1/2 kaleng kecil kornet sapi
- 2 buah sosis, diiris tipis
- 1 buah jagung manis yang kecil, dipipil
- 250 mL susu cair full cream
- 2 butir telur ayam dikocok lepas
- keju batang, diparut secukupnya
- 1/2 siung bawang bombay yang kecil, dicincang
- 1/2 sendok teh lada hitam
- pala, seujung sendok teh
- 1 sendok makan mentega
- garam secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Schotel Mie Lada hitam
- Mie instan dan makaroni, masing-masing direbus satu persatu, tiriskan dan sisihkan.
- Kornet sapi digoreng sebentar saja, lalu angkat dan sisihkan.
- Tumis bawang bombay bersama mentega hingga harum dan layu, angkat dan sisihkan.
- Siapkan mangkuk agak besar. Masukkan kornet, sosis (sisakan sedikit untuk hiasan di bagian atas schotel), jagung pipil, telur ayam, bawang bombay yang sudah ditumis tadi, sedikit keju parut, lada hitam, pala dan garam, aduk hingga tercampur rata.
- Masukkan mie instan dan makaroni yang sudah direbus tadi. Lalu aduk kembali hingga rata secara perlahan.
- Siapkan loyang anti lengket, olesi sedikit mentega.
- Tuangkan adonan schotel yang sudah tercampur rata tadi ke dalam loyang, ratakan.
- Taburi keju parut di atas schotel dan beberapa sosis di atasnya.
- Panaskan oven, lalu panggang schotel hingga berwarna kecokelatan.
Tips :
- Sajikan bersama saus sambal favorit keluarga
- Loyang panggang-nya jika ingin praktis, sekarang sudah ada di supermarket loyang siap pakai yang sudah dibungkus dengan kertas aluminium foil.
Pesan : Selamat Menikmati...
Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)