Dapur Cantik

Koleksi Resep Resep Dasar Sambal Putih Merica ala DC

resep dasar sambal putih merica ala dc dapur cantik
Rekomendasi :
Sambal ini merupakan resep dasar yang selalu digunakan Dapur Cantik untuk membuat sop, capcay ataupun cemilan seblak. Bisa disimpan dalam kulkas kurang lebih seminggu dan sangat praktis jika ingin digunakan secara cepat, jadi tidak perlu repot-repot mem-blender lagi jika sudah punya stock yang seperti ini.

Bahan Resep Resep Dasar Sambal Putih Merica ala DC

  • 10 siung bawang merah, dipotong kasar
  • 8 siung bawang putih, dipotong kasar
  • 1 sendok teh merica bulat

Cara Membuat Resep Dasar Sambal Putih Merica ala DC

  1. Semua bahan dicuci bersih.
  2. Lalu digiling menggunakan chopper hingga halus.
  3. Simpan dalam kulkas dengan wadah tertutup jika tidak akan digunakan langsung.

Pesan : Selamat Menikmati...

Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)