Rekomendasi :
Kroket Kentang Mayonnaise ini merupakan kroket kentang edisi hemat. Dalam artian menggunakan bahan masakan yang sederhana. Meski begitu, rasanya tidak kalah enak, tetap empuk seperti Kroket Kentang Campur Wortel, apalagi ditambah dengan mayonnaise. Bekal yang pas untuk anak adalah Kroket Kentang Mayonnaise. Silakan dicoba!
Tips Memasak Kroket Kentang Mayonnaise :
- Gunakan tepung roti yang kasar, jangan tepung panir yang halus.
- Boleh ditambahkan sayuran seperti wortel atau bayam.
- Menggoreng kroket cukup dengan api kecil saja agar tidak gosong kulitnya.
Pesan : Selamat Menikmati Kroket Kentang Mayonnaise...(untuk 14 buah)
Kroket Kentang Mayonnaise ini merupakan kroket kentang edisi hemat. Dalam artian menggunakan bahan masakan yang sederhana. Meski begitu, rasanya tidak kalah enak, tetap empuk seperti Kroket Kentang Campur Wortel, apalagi ditambah dengan mayonnaise. Bekal yang pas untuk anak adalah Kroket Kentang Mayonnaise. Silakan dicoba!
Bahan-bahan Kroket Kentang Mayonnaise :
- 250 gram kentang
- 15 gram keju batang, diparut
- 1/2 siung bawang bombay ukuran kecil, dicincang
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- minyak goreng, untuk menumis
- 1 butir telur ayam, dikocok lepas
- tepung roti secukupnya
Bahan kulit :
Cara Membuat Kroket Kentang Mayonnaise :
- Kentang dikupas, dipotong-potong agak besar lalu direbus hingga lunak, tiriskan dan haluskan menggunakan ulekan. Simpan dalam mangkuk besar, sisihkan.
- Siapkan wajan, tumis bawang bombay hingga harum, tambahkan merica dan garam. Lalu masukkan tumisan ini ke dalam mangkuk besar tadi.
- Tambahkan keju parut lalu aduk hingga tercampur rata.
- Kemudian bentuk bulat adonan kroket tersebut, lakukan hingga adonan habis.
- Celupkan kroket satu per satu ke dalam telur yang sudah dikocok, lalu gulingkan ke dalam tepung roti yang kasar.
- Goreng dalam minyak yang banyak hingga kecokelatan menggunakan api kecil saja.
- Tata kroket yang sudah matang dakam piring cantik dan beri mayonnaise di atasnya.
- Sajikan Kroket Kentang Mayonnaise dengan saus sambal favorit keluarga.
Tips Memasak Kroket Kentang Mayonnaise :
- Gunakan tepung roti yang kasar, jangan tepung panir yang halus.
- Boleh ditambahkan sayuran seperti wortel atau bayam.
- Menggoreng kroket cukup dengan api kecil saja agar tidak gosong kulitnya.
Pesan : Selamat Menikmati Kroket Kentang Mayonnaise...(untuk 14 buah)
Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)