Dapur Cantik

Koleksi Resep Tumis Daging Sapi Saus Tiram

Gambar Masakan Tumis Daging Sapi Saus Tiram Dapur Cantik
Rekomendasi :
Tumis Daging Sapi Saus Tiram merupakan resep masakan yang menggunakan daging sebagai bahan utamanya. Dimasak tumis saus tiram yang dipadukan dengan saus lada hitam. Ditambahkan dengan telur puyuh dan petai, membuat masakannya menjadi meriah. Mari masak Tumis Daging Sapi Saus Tiram ini di rumah Anda hari ini. Silakan dicoba!

Bahan-bahan Tumis Daging Sapi Saus Tiram :

  • 500 gram daging sapi
  • 1/2 siung bawang bombay ukuran sedang, diiris
  • 4 biji cabe merah besar, diiris serong
  • 4 biji cabe hijau besar, diiris serong
  • 5 siung bawang merah, diiris
  • 3 siung bawang putih, diiris
  • 3 iris jahe, dimemarkan
  • 3 iris lengkuas, dimemarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang serai, dipotong 2, dimemarkan
  • 10 butir telur puyuh rebus
  • 1 papan petai, dikupas, dibelah dua
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan saus lada hitam
  • air secukupnya
  • garam secukupnya
  • bumbu penyedap secukupnya
  • minyak goreng secukupnya, untuk menumis

Cara membuat Tumis Daging Sapi Saus Tiram :

  1. Daging sapi direbus terlebih dahulu, tiriskan, lalu dipotong-potong tipis memanjang. Sisihkan.
  2. Siapkan wajan, tumis bawang bombay hingga harum.
  3. Masukkan irisan cabe merah, cabe hijau, bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, tumis kembali hingga harum.
  4. Kemudian masukkan irisan daging sapi yang sudah direbus tadi.
  5. Tambahkan daun salam, serai, kecap manis, saus tiram dan saus lada hitam, aduk hingga tercampur rata.
  6. Beri sedikit air, tambahkan garam, bumbu penyedap, aduk rata kembali.
  7. Setelah mendidih dan warna daging sudah kehitaman, baru masukkan telur puyuh dan petai.
  8. Masak sebentar, lalu angkat dan sajikan.
  9. Tumis Daging Sapi Saus Tiram siap disantap dengan sepiring nasi hangat putih.
Tips Tumis Daging Sapi Saus Tiram :
- Jika tidak suka, boleh tidak digunakan petai-nya.
- Telur puyuh memiliki kadar kolesterol yang paling tinggi. Bagi yang mempunyai masalah dengan kolesterol, lebih baik jangan dipakai.

Nilai: 4.9/5 (5756)

Pesan : Selamat Menikmati Tumis Daging Sapi Saus Tiram..

Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)