Rekomendasi :
Tauco Ikan Teri merupakan masakan tauco yang memiliki citarasa asin, pedas dan gurih. Kebanyakan ikan teri dimasak dengan cara dibalado campur kacang. Dapur Cantik kali ini menyajikannya dengan cara dimasak menggunakan tauco medan asli. Kenapa tauco medan asli? Karena rasanya memang benar-benar pedas dan gurih, bukan manis. Ikan teri yang digunakan adalah ikan teri kering (asin) yang dari Medan juga. Disantap dengan nasi putih hangat, yummmy. Sajikan Tauco Ikan Teri untuk keluarga hari ini. Mari dicobain yuk!
Tauco Ikan Teri merupakan masakan tauco yang memiliki citarasa asin, pedas dan gurih. Kebanyakan ikan teri dimasak dengan cara dibalado campur kacang. Dapur Cantik kali ini menyajikannya dengan cara dimasak menggunakan tauco medan asli. Kenapa tauco medan asli? Karena rasanya memang benar-benar pedas dan gurih, bukan manis. Ikan teri yang digunakan adalah ikan teri kering (asin) yang dari Medan juga. Disantap dengan nasi putih hangat, yummmy. Sajikan Tauco Ikan Teri untuk keluarga hari ini. Mari dicobain yuk!
Bahan-bahan Tauco Ikan Teri :
- 1 ons ikan teri Medan (teri nasi)
- 3 sendok makan tauco Medan, dihaluskan dengan sendok
- 100 mL air
- 2 siung bawang putih, diiris tipis
- 1/2 siung bawang bombay, diiris
- 10 biji cabe hijau, diiris serong
- 1 buah tomat merah, ukuran sedang, dibelah enam
- 2 iris jahe, dicuci bersih
- garam sedikit saja
- bumbu penyedap sedikit saja
- minyak goreng secukupnya, untuk menumis
Cara membuat Tauco Ikan Teri :
- Ikan teri Medan direndam pakai air panas kira-kira 10 menit lamanya, lalu cuci bersih dan tiriskan. Sisihkan.
- Panaskan wajan, beri minyak goreng secukupnya, tumis bawang putih, bawang bombay dan jahe hingga harum.
- Masukkan ikan teri, irisan cabe hijau, potongan tomat dan tauco Medan. Oseng-oseng sebentar.
- Kemudian tambahkan air dan masak hingga kuah tinggal sedikit.
- Sajikan hangat Tauco Ikan Teri ini dengan nasi putih.
- Dapat ditambahkan telur puyuh rebus jika suka.
- Masakan tauco, jika dipanaskan untuk keesokan harinya, akan terasa lebih asin, karena itu tambahkan sedikit air ke dalamnya ketika memanaskan.
- Jika tidak suka dengan kincong/onje-nya, jangan digunakan dan rasanya pun akan tetap sama hanya saja aroma/harum masakannya akan menjadi berbeda.
Nilai:
Pesan : Selamat Menikmati Tauco Ikan Teri..
Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)