Rekomendasi :
Dapur Cantik pernah menyajikan bubur sagu yang bahan sagunya berbentuk kotak. Kali ini ada bahan sagu lainnya yaitu dari Selat Panjang, Riau. Bentuknya unik, bulat-bulat kecil berwarna cokelat dan putih. Hasilnya buburnya memang menyatu tetapi berbentuk bulat-bulat, unik banget!. Ingin mencicipi rasanya? Yukz, dicobain az!
Tips :
- Jika tidak ada daun pandan bisa digantikan dengan vanili bubuk.
- Jika digantikan dengan gula merah cair instan, tambahkan sekitar 150 mL.
- Bubur sagu dituangi dengan santan instannya untuk tiap porsi, saat akan disantap saja.
- Berikut ini adalah gambar bubur sagu Selat Panjang-nya :
Pesan : Selamat Menikmati...
Dapur Cantik pernah menyajikan bubur sagu yang bahan sagunya berbentuk kotak. Kali ini ada bahan sagu lainnya yaitu dari Selat Panjang, Riau. Bentuknya unik, bulat-bulat kecil berwarna cokelat dan putih. Hasilnya buburnya memang menyatu tetapi berbentuk bulat-bulat, unik banget!. Ingin mencicipi rasanya? Yukz, dicobain az!
Bahan Resep Bubur Sagu versi Selat Panjang
- 250 gram bubur sagu Selat Panjang
- 100 gram gula merah dan 75 mL air
- 100 gram gula pasir putih
- 500 mL air
- 2 lembar daun pandan, dicuci bersih
- 200 mL santan instan
- 75 mL air
- sedikit garam
Kuah santan :
Cara Membuat Bubur Sagu versi Selat Panjang
- Bubur sagu Selat Panjang direndam hingga mengembang dan agak lembek. Tiriskan dan sisihkan.
- Rebus gula merah bersama air, setelah gula merahnya larut lalu saring dan sisihkan.
- Siapkan panci yang sudah diisi dengan air lalu masukkan bubur sagu yang sudah direndam tadi.
- Masukkan juga daun pandan, gula merah yang sudah disaring sebelumnya.
- Tambahkan gula pasir, jika kurang manis tambahkan hingga sesuai dengan selera keluarga Anda.
- Masak bubur sagu sambil diaduk-aduk hingga mengental.
- Selagi menunggu matangnya bubur sagu, buatlah kuah santannya.
- Rebus santan instan bersama air, tambahkan sedikit garam dan masak hingga mendidih dan matang.
- Sajikan bubur sagu dengan kuah santannya.
Tips :
- Jika tidak ada daun pandan bisa digantikan dengan vanili bubuk.
- Jika digantikan dengan gula merah cair instan, tambahkan sekitar 150 mL.
- Bubur sagu dituangi dengan santan instannya untuk tiap porsi, saat akan disantap saja.
- Berikut ini adalah gambar bubur sagu Selat Panjang-nya :
Pesan : Selamat Menikmati...
2 comments
wah cocok nih buat buka puasa. tp sagu bulatnya cari dimana ya? eh sama ga sih sama sagu mutiara/tapioca pearl?
BalasSagunya bisa dibeli di daerah Selat Panjang,Riau,mbak-nya ke Indo atuh :). Beda banget dengan sagu mutiara (warna-warni),mbak.
BalasKomentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)