Dapur Cantik

Koleksi Resep Kolak Ubi Ungu

Gambar Resep Masakan Kolak Ubi Ungu Dapur Cantik
Rekomendasi :
Kolak Ubi Ungu menggunakan ubi ungu sebagai bahan utamanya. Ubi ungu rasa umbinya lebih padat. Warnanya memang gelap dibandingkan dengan ubi jalar lainnya namun rasanya tidak kalah enak. Cara membuatnya hampir sama dengan Kolak Ubi Jalar. Silakan dicoba Kolak Ubi Ungu ini ya.

Bahan-bahan Kolak Ubi Ungu :

  • 1/4 kg ubi ungu
  • 1 ons kolang-kaling
  • 200 mL santan instan
  • 1 ons gula putih
  • 1/2 ons gula merah
  • air secukupnya
  • 1 lembar daun pandan atau 1 bungkus vanili

Cara membuat Kolak Ubi Ungu :

  1. Gula merah direbus dengan air, lalu disaring, sisihkan.
  2. Siapkan panci, rebus ubi ungu, kolang-kaling bersamaan dengan gula merah cair tadi.
  3. Setelah setengah matang dan warnanya agak kecokelatan, masukkan santan, gula putih dan daun pandan/vanili. Aduk rata.
  4. Masak hingga ubi ungu lembut.

Tips :
- Boleh ditambahkan kuah santan di atas kolaknya jika suka.

Pesan : Selamat Menikmati Kolak Ubi Ungu...

Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)