Dapur Cantik

Koleksi Resep Omelet Dapur Cantik

Gambar Masakan Omelet Dapur Cantik Dapur Cantik
Rekomendasi :
Omelet Dapur Cantik Nyoba masak sendiri di rumah dan ternyata jadi ketagihan. Dapur Cantik menambahkannya dengan kentang dan kornet. Omelet ini bisa dijadikan sebagai alternatif jika sudah bosan dengan masakan telur ceplok/dadar hehe. Anak kecil sangat menyukai omelet ini dan sangat bagus untuk pertumbuhannya yang masih membutuhkan banyak protein. Dihias sedikit biar tampilannya menjadi menarik. Bisa menghangatkan keluarga di saat santai/hari libur.

Bahan-bahan Omelet Dapur Cantik :

  • 2 butir telur ayam
  • 1 buah kentang kecil
  • 2 sendok makan kornet, digoreng
  • 30 gram keju kraft batangan
  • garam secukupnya
  • bumbu penyedap secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
  • 1 sendok teh margarin
  • air secukupnya

Cara membuat Omelet Dapur Cantik :

  1. Rebus kentang, lalu kupas kulitnya, potong sebesar dadu kecil, sisihkan.
  2. Siapkan mangkuk bersih, pecahkan telur ayam ke dalamnya, lalu kocok.
  3. Masukkan potongan kentang rebus tadi, kornet yang sudah digoreng, sedikit garam dan bumbu penyedap, lalu aduk hingga rata.
  4. Siapkan wajan pipih, tuang minyak goreng dan margarin.
  5. Setelah margarin bersatu dengan minyak goreng, baru masukkan campuran telur tadi dan parut keju di atasnya.
  6. Setelah setengah matang, lipat omelet menjadi setengah bagian, atau bisa juga dibalik sisi bawahnya dengan utuh.
  7. Masak hingga matang.
  8. Sajikan Omelet Dapur Cantik di piring cantik dengan menaburi keju parut di atas omelet yang sudah matang. Lengkapi dengan saus tomat atau saus sambal.
Tips Omelet Dapur Cantik :
- Anda juga bisa menambahkan bahan lainnya seperti jagung, sosis.
- Jika susah untuk membalik omelet, lebih baik dilipat saja menjadi setengah bagian.
- Jika bahan pelengkap tidak tersedia saat itu, telur dan keju juga cukup untuk dijadikan sebagai omelet.

Nilai: 4.8/5 (7009)
Pesan : Selamat Menikmati Omelet Dapur Cantik..

Komentar berupa saran dan kritik sangat kami terima. Mohon untuk tidak menggunakan status sebagai Anonim, karena tidak akan dipublikasikan komentarnya :)